Selamat Datang di Dunia Aphegz Gagh Baegh dan Selamat Menikmati- Semoga Bermanfaat

Minggu, 29 Mei 2011

HUT ARL ke 33 tahun

Alhamdulillah..
gak terasaaa udaaah di penghujung bulan mei tahun 2011.. bulan mei merupakan bulan spesial buat karang taruna angkatan remaja lodoyong, karena pada bulan ini angkatan remaja lodoyong merayakan Hari Ulang Tahunnya yang ke 33 ..
walau sebenarnya HUT tepat pada tanggal 5 Mei, akan tetapi puncak acaara HUT ARL ke 33 dilaksanakan pada tanggal 28 Mei 2011. dalam puncak acara itu mengadakan pentas musik tembang kenangan koes plus untuk menghibur warga padukuhan lodoyong dan sekitarnya..
sebelum acara puncak HUT ARL ke 33 tersebut telah diadakan berbagai kegiatan untuk memeperingati HUT ARL, seperti jelajah alam untuk anggota ARL, tirakatan dan renungan anggoota dan alumnus ARL yang berisi ramah tamah tentang berdirinya karang taruna Angkatan Remaja Lodoyong, lomba-lomba meliputi lomba anak-anak sampai orang tua(seperti lomba kelereng, fashion, sungkeman, catur, cerdas cermat balita, dll), baksos untuk warga padukuhan lodoyong yang kurang mampu.
Serangkaian kegiatan HUT ARL terselenggara berkat kerjasama dengan beberapa instansi yang ada di berada di sekitar padukuhan lodoyong antara lain LPMD padukuhan Lodoyong, KKN FIK UNY 2011, seluruh masyarakat padukuhan lodoyong, dan donatur yang tidak bisa disebutkan satu persatu..
Acara puncak HUT ARL ke 33 tahun ini sendiri diselenggarakan di lapangan bola volly Lodoyong dengan menghadirkan bintang tamu Bougenvile Band yang merupakan band yang telah malang melintang di tembang kenangan Koes Plus. Acara sendiri berlangsung mulai pukul 16.00 wib sampai pukul 23,00.. acara yang dihadiri tokoh masyarakat desa lumbungrejo dan padukuhan lodoyong ini berjalan sangat menarik dan terlihat antusias penonton yang sangat banyak memenuhi area lapangan volly padukuhan lodoyong..
Harapan ketua panitia HUT ARL ke 33 : semoga dengan kegiatan ini anggota ARL termotivasi untuk tetap regeng,  tetap eksis menggapai prestasi, dan membawa karang taruna ARL ini lebih baik lagi… tetap jaya ARL.. 


Pride of 1978 !! ARL JAYA !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar